Harbolnas 2022 Istilah Harbolnas pastinya sudah tidak asing lagi bagi Anda bukan, dimana ia adalah sebuah singkatan dari Hari Belanja Online Nasional, dimana pada saat ini akan ada banyak penawaran menarik dari marketplace maupun ecommerce yang memungkinkan Anda nantinya bisa belanja dengan diskon, promo-promo yang diberikan memang begitu banyak pada saat moment tersebut serta pastinya tidak boleh dilewatkan, karena memang tidak datang dua kali.
Harbolnas 2022 jatuh pada 12 Desember untuk itu harus ada persiapan mulai sekarang, paling tidak harus menabung, sehingga di waktu tersebut nantinya Anda bisa punya budget secara cukup untuk belanja lebih puas, apalagi dengan banyaknya penawaran-penawaran istimewa yang diberikan. Hanya saja pastikan juga Anda tidak terjebak dengan diskon bodong atau tipuan-tipuan yang sering dilakukan oleh para seller untuk memanfaatkan kesempatan ini.
Berikut ini diantaranya tips cerdas belanja online ketika Harbolnas, yaitu:
- Catat kebutuhan atau barang yang akan dibeli, ingat dalam berbelanja utamakan membeli kebutuhan terlebih dahulu disamping keinginan, hal ini mencegah agar nantinya Anda tidak sampai kalap berbelanja barang-barang yang sebenarnya tidak dibutuhkan, sehingga jatuhnya adalah pemborosan uang. Langkah untuk menyiasatinya adalah dengan mencatat apa saja yang masuk dalam kebutuhan Anda, jadi bisa beli barang yang sesuai dengan list, tidak melebar kemana-mana belanjanya.
- Siapkan budget, dalam hal belanja online ini sendiri pada dasarnya tetap ada budget yang harus Anda siapkan, paling aman adalah dalam bentuk saldo yang ada di e-wallet maupun juga e-banking, sehingga dalam melakukan transaksi ini juga lebih mudah, bisa lewat smartphone Anda saja nantinya tanpa harus repot-repot untuk top up terlebih dahulu.
- Lihat penawaran terbaiknya, karena memang tidak hanya ada satu toko atau ecommerce yang menjual produk yang Anda inginkan, melainkan ada banyak pilihannya. Sebagai konsumen yang cerdas maka Anda bisa pilah-pilih terlebih dahulu, paling tidak untuk mendapatkan penawaran terbaiknya, manakah yang menawarkan harga paling rendah.
- Pilih situs yang terpercaya, memang tidak semua belanja online dijamin aman, resiko penipuan juga kerap kali terjadi. Untuk itulah kuncinya adalah dengan hanya belanja lewat situs yang terpercaya saja, yang sudah menjamin kualitas produknya. Apalagi jika seandainya produk yang ingin dibeli adalah barang branded yang harganya terbilang mahal. pastinya Anda tidak ingin kecewa sudah bayar mahal namun barang yang diterima tersebut ternyata replika atau KW.
- Manfaatkan gratis ongkir yang ada, dalam belanja online selain membayar harga barang, maka Anda juga dituntut untuk membayar biaya pengiriman atau ongkir juga, ketika Harbolnas ini tidak jarang diantaranya yang menawarkan potongan harga hingga gratis ongkir yang memungkinkan Anda bisa hemat biaya pengiriman.
- Manfaatkan voucher-voucher atau kode-kode promo yang Anda dapatkan, jika berlangganan lewat email biasanya Anda juga akan mendapatkan pesan penawaran terbaik dalam bentuk kode voucher atau promo, jangan lewatkan hal ini, karena memungkinkan untuk lebih hemat di dalam berbelanja.
ZALORA juga sudah mempersiapkan banyak penawaran menarik di moment Harbolnas ini, jadi pastikan Anda sudah berlangganan. Platform ecommerce berbasis aplikasi tersebut memang fokus untuk menjual item fashion branded, jaminan ori juga. Sehingga tidak perlu khawatir untuk belanja disini, apalagi jika dilihat mereka juga senantiasa menawarkan promo-promo menarik, sehingga memungkinkan belanja jadi jauh lebih hemat, ayo segera download aplikasinya.
Posting Komentar untuk "6 Tips Belanja Cerdas Saat Harbolnas 2022"